LANGKAH SEHAT SAAT BANGUN TIDUR

Langkah Sehat Saat Bangun Pagi


Bangun pagi merupakan penentu keberhasilan tentang kegiatan yang akan kita jalani selanjutnya
Dream - Biasanya sebelum tidur, kita telah merencanakan apa yang akan dikerjakan esok hari. Namun terkadang, rencana bisa gagal ketika bangun kesiangan.
Sebaiknya, tidur lebih cepat dan jangan tunda bangun pagi agar kamu bisa merealisasikan rencana yang sudah dibuat.
Berikut ini langkah yang bisa kamu lakukan setelah bangun tidur agar tetap sehat dan tidak menunda rencana:
Minum Air
Siapkan segelas air putih atau lebih dan taruh di tempat yang mudah terjangkau oleh kamu saat bangun tidur. Karena air putih bisa membantu mengurangi cairan tubuh yang hilang saat tidur. Kamu akan merasa segar setelah minum air putih.
Salat
Tahukah kamu, gerakan salat itu merupakan cara olahraga ringan yang sangat natural dan bermanfaat. Karena ketika salat semua anggota tubuhmu bergerak dan secara tidak langsung memberikan efek sehat.
Olahraga Ringan
Setelah diam beberapa menit sehabis bangun tidur, tidak ada salahnya kamu langsung melakukan kegiatan olahraga. Namun jangan olahraga yang berat-berat ya, cukup melakukan lari-lari kecil dan melakukan peregangan otot. Olahraga ringan ini bisa kamu kerjakan 10-20 menit.
Berjemur
Vitamin D di dalam tulang memerlukan cahaya matahari untuk bekerja dengan sempurna. Segeranya berjemur saat matahari tidak terlalu menyengat, sekitar pukul 7-8 pagi. Karena cahaya matahari membantu tubuh untuk memperlancar asuoan vitamin D. Selamat mencobaSahabat Dream...!

0 Response to "LANGKAH SEHAT SAAT BANGUN TIDUR"

Post a Comment